Resep Puding Roti Tawar Perancis

Roti tawar yang tidak habis setelah dua hari, bisa disimpan di lemari pendingin agar tahan lebih lama. Dipanaskan lagi dengan cara yang disukai sebelum digunakan. Saya sering membuat Puding Roti Tawar Perancis untuk sarapan anak-anak. Mereka sangat menyukainya. Membuatnya tidak sulit dan dipersiapkan malam sebelumnya. Esok paginya tinggal dipanggang dalam oven dan siap disantap hangat-hangat.

Roti tawar

Resep Puding Roti Tawar Perancis

Bahan:
340 g roti tawar, potong dadu
6 telur ayam, kocok lepas
520 ml susu segar
4 sendok makan gula palem
1 sendok teh bubuk kayu manis
1/3 sendok teh garam
2 sendok teh vanilla 
20 g mentega, lelehkan
sedikit mentega untuk mengoles nampan

Taburan:
3 sendok makan gula pasir
3 sendok makan gula palem
1/3 sendok teh bubuk kayu manis
sedikit bubuk pala
20 g mentega dingin 

Pilihan topping:
sirup maple
mentega
buah
cream
sirup coklat

Cara:
Kerjakan semalam sebelum diperlukan.
1. Olesi nampan dengan mentega.

nampan

2. Dalam wadah yang cukup besar campur rata kocokan telur, susu segar, gula palem, bubuk kayu manis, garam, vanilla. 
3. Masukkan potongan roti tawar, aduk pelan agar roti tidak hancur.
4. Tuangkan ke atasnya mentega leleh. Aduk pelan hingga rata. Tuang ke dalam nampan yang telah diolesi mentega.

Kulkaskan

5. Tutup rapat dengan plastik wrap. Masukkan ke dalam lemari pendingin.
6. Siapkan taburan: Campur semua bahan taburan, "potong-potong" dengan ujung pisau sehingga campuran menjadi gumpalan-gumpalan kecil. Tutup dengan plastik wrap. Simpan dalam lemari pendingin.

Taburan

7. Esok paginya, keluarkan dari lemari pendingin. Buka platik wrap dan taburi puding dengan bahan taburan. 

Panggang

8. Panggang dalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya 160 derajat selama 40 menit. Bila oven anda bukan yang bisa berputar, sebaiknya ubah letak nampan pada menit ke 20 agar puding tidak hangus sebelah.
9. Keluarkan dari oven dan biarkan agak dingin.
10. Hidangkan hangat bersama topping kesukaan. 

Puding roti

Tips: 
Lelehkan mentega dengan api kecil. Mentega warnanya jangan sampai jernih.

mentega

 

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.

Mungkin Januari bukan bulan yang baik untuk berlibur ke Bali, apalagi jika tujuan pertama adalah…

Rose Chen

Air Terjun Shifen 

Rose Chen

Kuil ini terletak di distrik Zhungli, kota Taoyuan. Tempat ibadah seperti ini ada di setiap…

Rose Chen