Apa Beda File Format JPG dan PNG?

Baik format JPG mau pun PNG merupakan format file untuk gambar atau foto, dan keduanya merupakan gambar raster (raster graphics). Apa yang menjadi perbedaan dari kedua file format tersebut? Untuk hal apa sebaiknya format jpg atau PNG digunakan?

File jpg menggunakan teknik kompresi lossy compression sedangkan PNG menggunakan lossless compression. Hal ini menyebabkan ukuran file jpg dapat lebih kecil dari PNG. Selain itu, setiap kali kita melakukan pengolahan atau edit pada file jpg akan mengakibatkan penurunan kualitas gambar, tidak demikian dengan file PNG.

Karena karakteristik file jpg yang selalu mengalami penurunan kualitas gambar setiap kali dilakukan pengolahan, maka file jpg tidak begitu cocok untuk gambar yang digunakan untuk hal yang membutuhkan tingkat akurasi yang tinggi.

File jpg paling cocok digunakan untuk foto hasil tangkapan kamera yang akan ditampilkan pada media digital. Hal ini disebabkan ukuran file yang relatif kecil dibandingkan dengan format file asli dari sebuah kamera atau biasa disebut raw file. Selain itu file jpg akan menghasilkan gambar yang bagus terutama pada file gambar hasil fotografi dengan karakteristik perubahan warna gradasi yang mulus.

File PNG lebih bagus digunakan untuk gambar yang memiliki perubahan warna yang mencolok. Hal ini biasa kita temukan pada gambar kartun, logo, atau file gambar yang berisi tulisan atau text.

Kita dapat menyimpan file foto dari kamera menggunakan format PNG. Tetapi apabila pada foto tersebut terdapat banyak sekali warna dan perubahan yang mulus, maka dapat dipastikan file yang kita simpan dalam format PNG akan memiliki ukuran yang cukup besar dibanding apabila kita simpan menggunakan format jpg.

File PNG memiliki satu kelebihan yaitu dapat disimpan dengan sebagian latar transparan. File jpg akan memberikan latar putih apabila sebagian daerah dari gambar tersebut adalah transparan. Jadi apabila kita ingin membuat gambar dengan bentuk lingkaran, maka file PNG adalah pilihannya. Apabila kita simpan file gambar yang telah kita buat berbentuk lingkaran dalam format jpg, maka hasilnya adalah file gambar ukuran segi empat dengan lingkaran yang kita buat dan latar berwarna putih.

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.

Recretional Vehicle (RV) adalah kendaraan yang telah dimodifikasi sedemikian rupa…

Rose Chen

Aktris Dian Sastrowardoyo berbicara blak-blakan tentang putera sulungnya yang didiagnosis autis…

Lilian Gunawan

Saya pernah menulis mengenai ramalan pengarang dan sejarawan Amerika Serikat, Jared Diamond…

Rose Chen

Baik format JPG mau pun PNG merupakan format file untuk gambar atau…

Aldus Tolvias

Saya ke Manila memenuhi undangan untuk suatu acara. Berhubung waktu terbatas dan tidak mau…

Lilian Gunawan

Foto oleh Clement Tanaka

Lilian Gunawan

Liburan musim panas di bulan Juni 2019, kami memutuskan untuk  trekking ke gunung yang sering…

Lilian Gunawan

Catatan: Tulisan ini pertama muncul di dinding Facebook Penulis pada tanggal 5 Juli 2019. …

Rose Chen

FaceApp adalah aplikasi mobile yang tersedia baik di iOS maupun Android yang dikembangkan oleh…

Aldus Tolvias