Berlibur di Palawan, Filipina

English version

Pantai yang indah dan kesukaan anak-anak saya akan aktivitas di air adalah alasan utama kami berlibur ke El Nido, Palawan awal tahun ini. 

Palawan 1
Laguna Cadlao 
Palawan 2
Pulau Lagen

Kami tiba di Ninoy Aquino International Airport (NAIA), Manila pagi-pagi sekali agar bisa langsung terbang ke El Nido Airport (Lio Airport) pada hari yang sama. Kami tidak ingin tinggal lebih lama di Manila. NAIA pernah dijuluki sebagai lapangan terbang terburuk se Asia pada bulan Agustus 2013 lewat sebuah survei dalam jaringan. Setelah mendapat suntikan dana dari pemerintah, sekarang NAIA sudah lebih baik.

Ada empat terminal di NAIA yang masing-masing berada di bangunan yang terpisah. Ada shuttle bus gratis setiap 30 menit, tetapi mulai pukul 23.00 hingga 05.00 bus jalan setiap 50 menit. Sediakan jeda waktu cukup panjang (minimal tiga jam) dari saat mendarat di NAIA dengan penerbangan berikut. Tergantung waktu anda ke sana, ada kemungkinan harus antri panjang di imigrasi, banyaknya penumpang shuttle bus atau jalan yang macet. Anda bisa juga naik taksi antarterminal dengan ongkos sekitar 100 - 200PHP. Hati-hati dengan pengemudi taksi yang mencoba menipu. Begitu melewati imigrasi, bila anda perlu menukar mata uang, jangan lupa minta pecahan kecil - 20, 50, 100PHP. Selain itu mungkin anda perlu membeli SIM-card untuk internet, walau di jalan sering tidak ada sinyal walau anda punya mobile data. 

Cara lain ke El Nido adalah terbang ke Puerto Princesa - ibukota propinsi Palawan, kemudian dilanjutkan dengan bus atau van ke El Nido, lebih murah tapi lebih lama sampainya. 

Selain ke El Nido, kami juga menginap dua hari di Sheridan Beach Resort & Spa di Sabang supaya bisa mengunjungi Puerto Princesa Underground River. Sayang sekali cuaca tidak bagus dan semua tour dibatalkan selama dua hari kami di sana.

El Nido, Palawan 

El Nido, kota paling utara di pulau Palawan adalah daerah turis yang sedang naik daun karena baru akhir-akhir ini lebih mudah dicapai. Kami tinggal tiga malam di The Resort Bayview Hotel yang berjarak hanya lima menit berjalan kaki dari pantai Marimegmeg. Ada empat paket tour di El Nido yang biayanya sama di mana pun anda pesan. Dalam biaya itu sudah termasuk baju pelampung, makan siang, air minum, dan alat snorkeling

Palawan 3
Makan siang di pulau Entalula

Mempertimbangkan waktu kami yang terbatas, kami memesan Tour A dan B dalam satu hari. Saya anjurkan jika waktu anda cukup, ambillah satu tour saja sehari. Kami mengambil Tour C hari berikutnya. Tour dimulai pukul 09.00 dan berakhir pukul 16.00 (kecuali jika anda mengambil tour Combo, misalnya A dan B, maka tour berakhir pukul 17.00). Tour A dan C katanya adalah tour favorit, tetapi menurut saya, setiap tour ada satu tempat yang paling menarik dan tidak ingin kita lewatkan. 

Selain itu, jika anda bepergian bersama keluarga, anda bisa memesan private tour. 

Tour A : 1,200PHP/orang - Small Lagoon, Big Lagoon, Secret Lagoon, 7th Commando Beach, Shimizu Island. 

Tour B : 1,300PHP/orang - Snake Island, Pinagbuyutan Island, Entalula Beach, Cudugnon Cave, Snorkeling site. 

Tour C : 1,400PHP/orang - Helicopter Island, Matinloc Shrine, Secret Beach, Star Beach, Hidden Beach. 

Tour D : 1,200PHP/orang - Ipil Beach, Cadlao Lagoon, Paradise Beach, Pasandigan Beach, Natnat Beach, Bukal Beach 

Palawan 4
Ombak besar menyebabkan kami mengganti tujuan dari Hidden Beach menjadi Cadlao Lagoon.

Seperti kata seorang bijak, “ At the beach, life is different. Time doesn’t move hour to hour but mood to moment. We live by the currents, plan by the tides and follow the sun.” - Bersiaplah, bahwa selalu ada kemungkinan mereka mengubah tujuan anda atau membatalkan tour bila ombak terlalu besar. Pemandu tour kami berkata, “Your safety is our main concern.”

Island Hopping A, El Nido, Filipina

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.

“Kamu! Ya, kamu! Aku tidak tahu apa kamu akan sanggup bekerja di sana. Mungkin seminggu di sana…

Rose Chen

Hampir semua orang merasa sudah berusaha seobjektif mungkin dalam menentukan pilihan atau…

Rose Chen

Seorang kenalan mengeluh tidak tahan dengan bau badan mertuanya yang berusia 81 tahun. Menurut…

Rose Chen

Hampir semua orangtua pernah menjanjikan dan memberi imbalan atas apa yang dilakukan/dicapai…

Rose Chen

Seorang teman mengeluh di grup ibu-ibu bahwa anaknya yang duduk di kelas dua Sekolah Dasar (SD)…

Rose Chen

Halaman sebelumnya:

Rose Chen

Halaman sebelumnya: Kolesterol (…

Rose Chen

Bagi orang awam, kata “kolesterol” terdengar seperti momok. 

A: Mengapa wajahmu muram…

Rose Chen

Tulisan ini pertama muncul di linimasa Facebook Penulis tanggal 15 November 2018.

Jonminofri Nazir

Halaman sebelumnya :…

Rose Chen