Ayam Tumis Mangga

Memang hebat sang Pencipta dunia dan isinya. Di musim panas ada musim buah-buahan yang kalau dimakan terasa sangat menyegarkan. Untuk berbuka, ayam yang dimasak dengan mangga ini menyehatkan dan mengembalikan energi dan stamina setelah seharian berpuasa.

Ayam Tumis Mangga

Bahan:

400 g daging ayam tanpa tulang dan kulit, potong-potong.
250 g mangga matang yang sudah dikupas dan dipotong-potong.
3 sdm minyak zaitun.
1 siung bawang putih, cincang.
cabai merah, potong kecil. (sesuai selera)
1/2 sdm kecap asin
1/2 sdm gula pasir
1/2 sdm madu
garam secukupnya

Cara:

1. Panaskan wajan yang beralas datar, masukkan minyak zaitun dan bawang putih. Tumis dengan api kecil 30 detik.
2. Masukkan irisan cabai dan daging ayam, aduk sebentar. Beri kecap, gula, madu dan garam. Aduk rata.
3. Susun ayam sehingga setiap potong bersentuhan dengan wajan. Masak dengan api kecil tiga menit.
4. Balikkan setiap potong ayam, masak lagi dengan api sedang tiga menit atau hingga air kering. Hati-hati jangan sampai hangus.
5. Masukkan potongan mangga. Aduk rata 30 detik. Angkat.

Tambah komentar baru

Teks polos

  • Tidak ada tag HTML yang diperbolehkan.
  • Baris dan paragraf baru akan dibuat otomatis.

Mungkin banyak yang belum pernah makan umbi bunga lily (bunga bakung). Umbi bunga lily bisa...

Rose Chen

Biasanya saya masak daun labu siam dengan kuah santan. Ribet karena harus menggiling bumbu halus...

Rose Chen

Kami tidak biasa makan nasi waktu sarapan. Biasanya jenis roti atau pancake. Di sini saya...

Rose Chen

Mimisan adalah keluarnya...

Rose Chen

Salah satu fungsi...

Rose Chen

Ini bukan tentang "new normal" jaga jarak, pakai masker, cuci tangan atau yang lainnya dalam...

Rose Chen

Semua virus termasuk virus penyebab COVID-19, SARS-CoV-2 berkembang biak dalam sel hidup dengan...

Rose Chen

Beberapa hari yang lalu seorang sahabat bertanya, apakah Ivermectin bisa dipakai untuk terapi...

Rose Chen

Catatan: Tulisan ini sebenarnya adalah jawaban saya kepada teman yang bertanya melalui...

Rose Chen